Cara Ganti Nomor HP M-Banking BCA Sangat Gampang!
Cara ganti nomor HP m-Banking BCA
sangatlah mudah dan gampang jika anda mengetahui caranya.
M-Banking BCA yang merupakan
aplikasi yang diluncurkan oleh Bank BCA untuk memudahkan kegiatan perbankan
para nasabah Bank BCA. Transaksi yang bisa dilakukan dari m-Banking BCA
sangatlah beragam mulai dari pembayaran, pembelian, transfer, cek saldo, mutasi rekening
dan masih banyak lagi.
Penggantian nomor HP pada aplikasi m-Banking BCA ini adakalanya harus dilakukan karena berbagai alasan. Kami sediakan dua metode untuk mengganti nomor HP m-Banking BCA yaitu lewat ATM dan kantor cabang.
Agar proses bisa berjalan lancar,
anda bisa mengikuti langkah-langkah untuk cara ganti nomor HP m-Banking BCA
dibawah ini
Cara Ganti Nomor HP m-Banking BCA Lewat ATM
Cara ganti nomor HP m-Banking BCA
bisa dilakukan dengan 4 langkah mudah
Hubungi CS Halo BCA
Langkah awal dari cara mengganti
nomor HP m-Banking BCA adalah menghubungi CS halo BCA. Tujuannya yaitu untuk
menghapus nomor lama anda pada aplikasi m-Banking BCA.
Hubungi CS halo BCA pada nomor
1500888, katakan maksud anda yang ingin menghapus nomor HP lama yang terdaftar
pada m-Banking BCA agar nantinya bisa diganti dengan nomor baru. Jika nomor sudah
terhapus, anda tidak akan bisa membuka aplikasi m-Banking BCA karena tidak ada
nomor yang terdaftar pada aplikasi.
Maka dari itu, untuk bisa
menggunakan aplikasi m-Banking BCA anda harus mendaftarkan nomor baru pada aplikasi
tersebut dengan cara selanjutnya.
Registrasi Nomor Baru pada Mesin ATM
Langkah-langkahnya sebagai
berikut:
- Datang ke gerai ATM BCA
- Masukkan kartu ATM BCA anda
- Masukkan PIN ATM
- Pilih menu Daftar E-Banking/Autodebit
- Kemudian pilih Mobile Banking
- Akan muncul klausul layanan, kemudian pilih YA
- Masukan nomor HP baru yang ingin anda daftarkan, tekan Benar
- Tekan Ya
- Kemudian buat PIN m-Banking BCA anda, tekan Benar
- Konfirmasi ulang PIN m-Banking BCA, kemudian tekan Benar
- Proses pendaftaran nomor baru telah selesai
Aktivasi pada m-Banking BCA
Setelah nomor terdaftar, silahkan
anda lakukan aktivasi pada aplikasi mobile BCA anda
- Buka aplikasi m-Banking BCA
- Pilih menu M-BCA dan klik Accept
- Masukan 16 digit nomor pada kartu ATM anda. Proses ini akan memotong pulsa anda dan pastikan ada pulsa minimal 5.000
- Klik OK
- Tunggu SMS dari BCA (69888), lalu klik kirim
- Tunggu balasan dari BCA (69888) yang isinya informasi aktivasi sudah berhasil
- Apliksi mobile BCA akan reload secara otomatis
- Buat kode akses yang terdiri dari angka dan huruf
- Masukan PIN ATM anda dan klik send
- Selesai
Hubungi kembali CS Halo BCA
Nomor HP baru sudah terdaftar
bukan berarti anda bisa menikmati semua fitur pada aplikasi m-Banking BCA. Anda
perlu menelpon CS Halo BCA untuk mengaktifkan semua fitur m-Banking BCA.
Anda perlu menyampaikan keinginan
anda untuk mengaktifkan kembali fitur finansial di BCA Mobile anda. Nanti CS
akan memberi informasi untuk mengirim beberapa berkas ke alamat email BCA. Cukup
ikuti petunjuk CS BCA, biasanya proses membutuhkan waktu sekitar 3 hari kerja
dan perkembangan proses akan di informasikan melalui aplikasi m-Banking BCA.
Cara Ganti Nomor HP m-Banking BCA Lewat Kantor Cabang BCA
Cara ini sangat dianjurkan bagi
anda yang memiliki waktu luang dan bisa pergi ke kantor cabang Bank BCA
terdekat. Hal yang perlu anda lakukan adalah:
- Mempersiapkan dokumen diantaranya: kartu debit BCA, buku tabungan, KTP, dan nomor HP baru
- Datangi kantor cabang BCA terdekat
- Meminta CS untuk mengganti nomor HP lama m-Banking BCA ke nomor HP baru
- Menunggu proses hingga pergantian nomor m-Banking BCA selesai
Belum ada Komentar untuk "Cara Ganti Nomor HP M-Banking BCA Sangat Gampang!"
Posting Komentar