Cara Isi Saldo ShopeePay Via Bank Neo, Gratis Biaya Admin!
Dalam pesatnya perkembangan
teknologi, kini isi saldo ShopeePay bisa dilakukan dengan berbagai cara.
Bagi kamu yang tidak memiliki
layanan perbankan Mobile Banking, masih banyak metode untuk mengisi saldo
ShopeePay tanpa keluar rumah.
Yaitu Neo Bank, salah satu bank digital keluaran terbaru menjadi salah satu pilihan bagi kamu yang ingin melakukan top up ShopeePay tapi mager keluar rumah.
Bagi kamu yang sudah memiliki
akun Neobank, tidak ada salahnya untuk mengetahui langkah-langkahnya.
Namun bagi kamu yang belum punya
akun Bank Neo, kamu bisa unduh terlebih dahulu aplikasi Bank Neo yaitu Neobank
dari PlayStore bagi pengguna Android dan AppStore bagi pengguna Apple.
Cara isi saldo ShopeePay via Bank
Neo perlu kamu pelajari. Sebab banyak kaula muda yang sudah banyak menggunakan
Neo Bank untuk melakukan isi saldo ShopeePay.
Lakukan Login atau Daftar
terlebih dahulu untuk memiliki akun Neobank.
Cara untuk mengisi saldo
ShopeePay dari aplikasi Neobank sangat mudah, simple dan praktis. Kamu hanya
perlu melakukan 5 langkah mudah dalam melakukan top up ShopeePay menggunakan
Bank Neo ini.
Cara Top Up ShopeePay melalui Neobank
Cara Top Up dari Layanan Top Up E-Money
- Pertama-tama kamu buka aplikasi Neobank kemudian login kedalam akun kamu
- Jika sudah masuk, silahkan pilih menu Top UP E-Money di halaman utama pada aplikasi Neobank
- Pilih E-Monay yang ingin kamu Top Up, kamu cari saja ShopeePay
- Kemudian masukan nomor HP yang sudah terdaftar pada ShopeePay, dan pilih nominal top up yang kamu inginkan
- Konfirmasi pembayaran lalu klik Lakukan Pembayaran untuk isi ulang saldo ShopeePay
Cara Top Up ShopeePay menggunakan Virtual Account (VA)
- Buka aplikasi Shopee kamu
- Jika sudah masuk maka buka menu Isi Saldo
- Pilih Transfer Bank dan pilih Bank Mandiri lalu tekan Konfirmasi
- Salin atau catat nomor Virtual Account Bank Mandiri, biasanya terdiri dari kode+nomor Hp terdaftar
- Langkah berikutnya adalah buka aplikasi Neobank lalu login
- Pilih menu Transfer di halaman awal lalu pilih Transfer VA
- Pada kolom informasi, masukan kode VA yang telah dicatat tadi dari aplikasi Shopee
- Pilih nama bank penerima yaitu dengan Bank Mandiri
- Selanjutnya isi nominal top up (min. transfer Rp.10.000) kemudian tekan Lanjut
- Periksa lagi mengenai detail transfer dan pastikan sudah sesuai
- Selanjutnya tekan Konfirmasi Transfer lalu masukan PIN Neobank kamu
- Top up saldo telah selesai
Berapa Biaya Top Up ShopeePay dari Neobank?
Sekedar informasi mengenai biaya
isi saldo ShopeePay menggunakan VA yaitu Rp. 500 dari pihak Shopee. Sedangkan biaya
admin gratis dari pihak Neobank . Namun biaya top up Rp. 500 yang dikenakan
Shopee akan dipotong dari saldo yang masuk.
Jadi jangan heran jika kamu top
up Rp. 10.000 yang masuk hanya Rp. 9.500.
Cara top up menggunakan VA cukup
ribet tapi biaya yang dibutuhkan sangat minim. Berbeda dengan cara Top UP
E-Money diatas, akan dikenakan biaya sebesar Rp. 1.500 namun cara isi saldonya
sangat mudah san singkat.
Itulah sekilas cara isi saldo ShopeePay via Bank Neo secara mudah dan gratis. Semoga bisa membantu kamu.
Belum ada Komentar untuk "Cara Isi Saldo ShopeePay Via Bank Neo, Gratis Biaya Admin!"
Posting Komentar