Cara Mengatasi Kartu ATM BRI yang Disable (100% Work)
Sebagian orang mungkin akan merasa khawatir ketika bertransaksi
di ATM maupun agen BRILink menemukan kartu ATMnya berstatus disable. Hal tersebut
bisa saja terjadi karena dari pihak BRI mengupayakan keamanan bagi para
nasabahnya dari kejahatan perbankan dengan kebijakan kartu ATM BRI disable.
Kebijakan ini akan berlaku apabila terdeteksi adanya
penyalahgunaan kartu ATM BRI, sehingga ketika kartu ATM berstatus disable maka
tidak akan bisa digunakan untuk transaksi apapun.
Kebanyakan kasus yang sering ditemukan yaitu catatan
transaksi diluar batas jumlah.
Namun tenang saja, para nasabah bisa mengaktifkan status
disable pada kartu ATM BRI tanpa perlu ke kantor cabang. Bahkan, para nasabah
bisa mengaktifkan kartu ATM BRI yang disable ketika kartu hilang.
Kami memiliki 3 cara untuk mengatasai kartu ATM BRI yang disable, simak langkah-langkahnya sebagai berikut:
Cara Mengatasi Kartu ATM BRI Disable
Cara mengatasi kartu ATM BRI yang disable melalui mesin ATM
- Masukan kartu ATM BRI yang berstatus disable
- Input PIN ATM BRI
- Maka akan muncul keterangan Kartu ATM Disable atau tidak aktif
- Selanjutnya klik Ya
- Masukan tanggal lahir anda dengan format DDMMYYYY
- Masukan PIN kartu ATM lama
- Masukan PIN kartu ATM baru
- Masukan ulang PIN kartu ATM yang baru
- Setelah itu, status kartu ATM BRI anda kembali enable atau aktif kembali
Cara mengatasi kartu ATM BRI yang disable melalui BRImo
Hal ini dapat dilakukan bagi nasabah Bank BRI yang memilki
akses mobile banking
- Buka aplikasi BRImo pada handphone anda
- Isi username dan PIN BRImo anda
- Pilih menu Rekening
- Kemudian pilih menu Opsi
- Pilih Non Aktifkan Kartu
- Setelah itu geser switch untuk enable kartu ATM BRI
- Tahap terakhir, kilik OK untuk mengaktivasi kartu ATM BRI
Cara mengatasi kartu ATM BRI yang disable melalui Internet Banking
- Yang pertama buka laman https://ib.bri.co.id pada browser smartphone anda
- Login internet banking BRI
- Masukan userID serta password
- Setelah itu, buka menu Layanan
- Pilih menu Layanan Lain
- Dan pilih Disable/Enable Kartu
- Maka status kartu ATM BRI kembali enable
Itulah ketiga cara untuk mengatasi kartu atm bri yang disable melalui mesin ATM, BRImo, serta Internet Banking. Semoga artikel ini bisa membantu anda yang sedang mencari cara untuk mengaktifkan kembali kartu ATM BRI yang sedang disable.
Belum ada Komentar untuk "Cara Mengatasi Kartu ATM BRI yang Disable (100% Work)"
Posting Komentar