Syarat dan Cara Mengajukan Pinjaman di Bank Aladin
Bank Aladin menyediakan layanan
pinjaman dana bagi Anda yang sedang membutuhkan dana secara mendadak.
Meminjam uang dari Bank Aladin
bisa dilakukan dengan mudah dan cepat. Hanya dalam kurun waktu 5 sampai 10
menit, Anda bisa mendapatkan dana dari Bank Aladin.
Mungkin banyak dari kalian yang
takut dengan keamanan meminjam uang dari Bank Aladin. Untuk itu kalian perlu
menyiapkan diri untuk setiap risiko yang akan terjadi saat akan melakukan
pinjaman. Karena dari setiap pinjaman pasti akan ada risiko yang didapatkan.
Cara meminjam uang dari Bank Aladin yaitu dengan menggunakan metode orang ketiga, bagaimana caranya? Simak informasi lengkapnya sebagai berikut.
Syarat Mengajukan Pinjaman dari Bank Aladin
Bank Aladin memberikan pinjaman
dengan pihak orang ketiga, dan yang akan kami bahas yaitu melalui Shopee.
Melakukan pinjaman dari Bank Aladin dengan Shopee yaitu melalui Shopee
PayLater.
Jadi syarat yang harus Anda
siapkan yaitu dengan mengaktifkan akun Bank Aladin dan mengaktifkan Shopee
PayLater terlebih dahulu melalui aplikasi Shopee Anda.
Cara Mengajukan Pinjaman dari Bank Aladin
- Buka aplikasi Bank Aladin dan simpan nomor rekening Anda
- Buka aplikasi Shopee
- Di kolom pencarian, ketik “saldo apa saja”
- Pilih penyedia top up yang muncul sesuai yang Anda inginkan
- Jika sudah menemukan penyedia top up, klik Beli Sekarang dan pilih jumlah uang yang Anda butuhkan kemudian klik Beli Sekarang
- Pilih metode pembayaran dengan SPayLater
- Isi catatan dengan keterangan Top Up Saldo Aladin Bank dan masukkan nomor rekening Bank Aladin tujuan
- Pilih tenor cicilan sesuai kemampuan dan lanjutkan Buat Pesanan
- Selesai
Berapa Bunga Pinjaman dari Bank Aladin?
Jika ingin melakukan pinjaman
dari Bank Aladin Anda dapat memilih cicilan dengan tenor waktu sampai 12 bulan.
Pinjaman menggunakan pihak ketiga dikenakan bunga sebesar 20% dan 1% biaya
penanganan dari ShopeePay.
Itulah informasi yang dapat
diberikan mengenai Syarat dan Cara mengajukan pinjaman dari Bank Aladin melalui
pihak ketiga Shopee. Terdapat risiko dari setiap tindakan pinjaman yang
dilakukan, pastikan Anda benar-benar paham akan risiko yang harus ditanggung
saat melakukan pinjaman. Pertimbangkan terlebih dahulu setiap langkah yang akan
Anda ambil. Semoga membantu!
Belum ada Komentar untuk "Syarat dan Cara Mengajukan Pinjaman di Bank Aladin"
Posting Komentar