Cara Mengganti Username BRImo: Cara Lengkap dan Mudah!
Mengganti username BRImo dapat dilakukan dengan mudah melalui internet banking BRI.
Username name dari BRImo sama
dengan user ID internet banking BRI yang digunakan untuk login ke akun BRImo
dan internet banking BRI.
Jika Anda ingin mengganti
username dari BRImo, maka user ID internet banking BRI juga akan terganti.
Banyak alasan nasabah ingin
mengganti username BRImo, salah satunya untuk keamanan akun BRImo jika dirasa
ada kecurigaan username lama sudah kurang aman.
Nasabah BRI yang menggunakan
layanan mobile banking dan internet banking BRI kini tidak perlu lagi datang ke
kantor BRI untuk mengganti user ID atau username. Pergantian username tersebut
dapat dilakukan hanya dengan beberapa langkah mudah menggunakan internet
banking BRI.
Berikut akan kami bahas mengenai
cara ganti username BRImo dengan mudah sebagai berikut.
Ganti Username BRImo dengan Mudah
Sebelum mengganti username BRImo,
Anda harus mengetahui terlebih dahulu syarat dan ketentuan pergantian username
atau user ID BRI.
Syarat dan Ketentuan Mengganti Username BRImo
Mengganti username BRImo hanya
dapat dilakukan satu kali. Jadi, jika Anda sudah pernah mengganti username BRImo,
maka Anda tidak akan bisa mengganti username untuk kedua kalinya.
Selain itu untuk mengganti
username BRImo Anda perlu menyiapkan syarat sebagai berikut.
- Memiliki smartphone atau PC serta internet yang stabil
- Masih mengingat username dan password BRImo
- Nomor handphone yang terdaftar harus aktif dan memiliki pulsa minimal Rp5.000 atau Rp10.000
- Username baru harus memiliki kombinasi karakter alfanumerik 12-23 digit tanpa spasi.
Cara Mengganti Username BRImo
- Buka laman resmi BRI di ib.bri.co.id
- Kemudian login dengan memasukkan user ID password juga validasi
- Klik garis 3 yang berada di pojok kiri atas layar
- Selanjutnya pilih menu Manajemen Pengguna
- Kemudian klik Ubah User ID
- Lalu masukkan username baru di kolom user ID Baru
- Masukkan password BRImo atau internet banking
- Kemudian klik permintaan m-token
- Masukan m-token yang dikirimkan melalui SMS
- Selanjutnya klik Kirim
- Pergantian username BRImo telah berhasil dilakukan
Apakah Mengganti Username BRImo Memerlukan Biaya Admin
Saat melakukan pergantian
username BRImo, Anda tidak dibebankan biaya admin. Namun untuk mendapatkan m-token
melalui SMS dari internet banking BRI, biasanya akan ada pulsa yang terpotong
sebesar Rp 550.
Nah itulah cara yang dapat
dilakukan untuk mengganti username atau user ID BRImo dan internet banking BRI,
semoga membantu.
Belum ada Komentar untuk "Cara Mengganti Username BRImo: Cara Lengkap dan Mudah!"
Posting Komentar