Cara Bayar UTBK Lewat Bank BSI Terbaru

Cara Bayar UTBK Lewat Bank BSI Terbaru

Pembayaran UTBK hanya bisa dilakukan dari beberapa bank terpilih yang menjadi fasilitator pembayaran ujian masuk PTN tahun 2024. Terdapat beberapa nama bank besar di Indonesia yang menjadi fasilitator pembayaran UTBK SNBT pada tahun 2024 ini.

Diantara bank tersebut adalah Bank BSI yang menjadi fasilitator pembayaran PTN tahun ini. Pembayara UTBK SNBT 2024 bisa melalui internet banking ATM dan juga teller.

Besaran biaya yang harus dibayar untuk setiap peserta yakni Rp 200.000.

Berikut ini akan kami jelaskan mengenai panduan pembayaran ujian tulis berbasis komputer seleksi nasional berdasarkan tes (UTBK SNBT) tahun 2024 melalui bank BSI.

Baca juga: Cara Bayar UTBK Lewat Bank BRI


Pembayaran UTBK Lewat Bank BSI

Pembayaran Lewat Internet Banking BSI

  • Buka laman resmi internet banking Bank BSI
  • Login menggunakan username dan password
  • Pilih menu Pembayaran/Payment
  • Lalu, pilih Institusi
  • Masukkan nama UTBK SNBT
  • Kemudian, ketik NISN + kode pembayaran, setelah itu pilih Lanjut jika data tagihan telah sesuai
  • Akan muncul validasi tagihan pada layar, cek kembali kesesuaian data
  • Selanjutnya masukkan token serta PIN. Apabila sudah diisi pilih Selanjutnya untuk submit
  • Pembayaran telah selesai dilakukan.

Pembayaran Lewat ATM BSI

  • Datangi gerai ATM BSI terdekat
  • Masukkan kartu ATM pada mesin ATM
  • Pada menu utama, pilih menu Pembayaran/Payment
  • Selanjutnya, pilih Akademik/Institusi
  • Pada halaman ini, ketik 1016 + NISN + kode pembayaran. Jika sudah diisi pilih Lanjut
  • Akan muncul konfirmasi pembayaran, pilih Benar apabila data telah sesuai
  • Input pin ATM BSI. Kemudian, pilih Selanjutnya untuk submit
  • Akan muncul bukti pembayaran dari mesin ATM
  • Selesai.

Pembayaran Lewat Teller BSI

  • Datang ke kantor cabang Bank BSI terdekat
  • Ambil nomor antrian untuk menemui petugas teller
  • Apabila sudah menemui petugas teller, katakan ingin membayar UTBK SNBT tahun 2024
  • Selanjutnya, ikuti semua instruksi teller
  • Serahkan biaya pendaftaran sesuai yang diminta oleh petugas teller
  • Ambil bukti pembayaran jika diperlukan di kemudian hari
  • Selesai.

Demikianlah, cara pembayaran ujian tulis berbasis komputer seleksi nasional berdasarkan tes (UTBK SNBT) tahun 2024 melalui Bank BSI yang bisa kami sampaikan. Semoga bisa membantu  para peserta yang akan melakukan pembayaran UTBK SNBT tahun 2024.

Share

Belum ada Komentar untuk "Cara Bayar UTBK Lewat Bank BSI Terbaru"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel