Cara Termudah Bayar Allo Paylater
Pembayaran cicilan kini kian dipermudah termasuk pembayaran Allo Paylater lewat Allo Bank.
Allo PayLater merupakan layanan pinjaman yang diluncurkan oleh Allo Bank pada Oktober 2023. Layanan ini memungkinkan Anda untuk mendapatkan pinjaman hingga Rp 100 juta dengan suku bunga yang cukup kompetitif, yaitu 4,5 persen setiap bulannya. Anda juga diberikan fleksibilitas untuk memilih tenor cicilan yang bisa disesuaikan dengan kondisi finansial, hingga maksimum 12 bulan.
Cara Membayar Tagihan Allo PayLater
Untuk membayar tagihan Allo PayLater, Anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut:
- Buka aplikasi Allo Bank yang sudah diunduh di ponsel, dan pastikan Anda sudah login.
- Pada halaman utama aplikasi, akan muncul banner Allo PayLater.
- Periksa nominal tagihan yang harus dibayar serta tanggal jatuh temponya.
- Jika informasi sudah benar, klik "Lunasi" untuk beralih ke halaman Allo PayLater.
- Klik lagi "Lunasi" untuk melanjutkan proses pembayaran.
- Pastikan saldo di Dompet Allo/Allo Wallet mencukupi, karena pelunasan tagihan diambil sepenuhnya dari sana.
- Jika saldo Dompet Allo/Allo Wallet belum mencukupi, lakukan pengisian terlebih dahulu.
- Setelah saldo mencukupi, klik "Lunasi".
- Masukkan PIN Allo Bank.
- Pelunasan tagihan Allo PayLater berhasil dilakukan!
Informasi Jatuh Tempo dan Pembayaran Denda
Perlu diketahui, Allo Bank memberikan beberapa informasi penting terkait jatuh tempo dan pembayaran denda untuk layanan Allo PayLater:
- Biaya Keterlambatan: Apabila terjadi keterlambatan dalam pembayaran tagihan, akan dikenakan biaya keterlambatan sebesar 0,3 persen per hari dari pinjaman pokok.
- Pembayaran Dini: Anda tidak dapat melunasi tagihan sebelum tanggal jatuh tempo. Jika mencoba untuk melakukannya, Anda akan dikenakan denda sebesar 10 persen dari pinjaman pokok.
- Tanggal Jatuh Tempo: Tanggal jatuh tempo terhitung 30 hari dari tanggal transaksi pertama. Misalnya, jika Anda melakukan transaksi pertama pada tanggal 25 Agustus, maka informasi tagihan akan diterima pada tanggal 15 di bulan berikutnya, dan tanggal jatuh tempo pada tanggal 25 di bulan berikutnya setiap bulannya.
Itulah beberapa Langkah pembayaran Allo Paylater lewat Allo Bank yang dapat kami sampaikan, semoga artikel ini dapat membantu Anda yang sedang kesulitan mencari cara bayar Allo Paylater via Allo Bank.
Belum ada Komentar untuk "Cara Termudah Bayar Allo Paylater"
Posting Komentar